Upacara Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia

Rabu,18 Agustus 2023 - 04:34:11 WIB
Dibaca: 545 kali

Mojokerto, unimas.ac.id - Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia yang ke-78, Universitas Mayjen Sungkono melaksanakan upacara bendera, kamis (17/08/2023).

Upacara bendera yang  dilaksanakan di halaman Kampus Unimas tersebut dihadiri oleh Ketua 1 Yayasan, jajaran Rektorat Universitas, jajaran Dekan Fakultas, Kepala Unit Aliran Kas, Tenaga Pendidik, Dosen dan beberapa perwakilan mahasiswa.

Rektor Unimas, Ir. Budi Utomo, MMA bertindak sebagai Pembina Upacara membacakan pidato Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim, dengan implementasi Kurikulum Merdeka, para peserta didik dan para pendidik kita sekarang telah merasakan keleluasaan dalam belajar dan mengajar. Kemerdekaan tersebut sudah dirasakan di lebih dari 250 ribu satuan Pendidikan di seluruh Indonesia.

Untuk jenjang Pendidikan Tinggi, program-program Merdeka Belajar Kampus Merdeka juga berhasil mengubah hidup lebih dari 760ribu mahasiswa. Kesempatan diluar kampus, baik industry di sekolah, sampai di lingkungan Masyarakat, memberikan pengalaman yang sangat berharga bagi generasi muda Indonesia untuk memberikan kontribusi  kepada bangsa dan negara.

Lebih lanjut disampaikan, bahwa perjuangan kita dalam menggerakan Merdeka Belajar dalam empat tahun terakhir semakin menunjukkan pentingnya gotong-royong untuk mewajudukan kemerdekaan dalam system Pendidikan Indonesia.

“Untuk terus maju kita harus melaju. Mari melanjutkan semangat para pendahulu kita untuk senantiasa bergerak serentak mewujudkan Merdeka Belajar” tuturnya menambahkan.

Dalam rangkaian upacara bendera HUT RI ke-78 ini juga dilaksanakan pemberian Penghargaan kepada Dosen dan Mahasiswa berprestasi. Selain diberikan SK, diberikan juga penghargaan sejumlah uang tunai kepada dosen dan pembebasan spp selama beberapa bulan kepada mahasiswa sebagai bentuk apreasiasi dari Universitas atas prestasinya. Hal ini dilakukan untuk memberikan semangat kepada seluruh dosen dan mahasiswa yang lainnya agar mampu mengharumkan Unimas di kancah Nasional maupun Internasional.

Pemberian Penghargaan kepada Dosen dan Mahasiswa Berprestasi

Selain upacara bendera, Unimas juga mengadakan berbagai lomba untuk memeriahkan HUT RI ke-78. Terdapat 5 kategori lomba yang dilaksanakan diantaranya lomba tumpeng, lomba gegana, lomba make-up, lomba duet balon dan lomba transfer tepung. Perlombaan yang diikuti oleh seluruh civitas akademika ini berlangsung meriah.

 

Tim Liputan Unimas, Mengabarkan.

(pop/pop)


Unimas Mojokerto || SIM Akademik Unimas Mojokerto || Elearning Unimas Mojokerto